Gaya Hidup

Bagaimana Memulai Gaya Hidup yang Sehat

Jika kalian masih pemula, maka tidak ada salahnya untuk mengawalinya dengan hal-hal kecil. Berikut beberapa langkah mudah untuk memulai gaya hidup berkelanjutan kalian.

Gaya Hidup

1. Mematikan peralatan listrik jika tidak dipergunakan

Mungkin terdengar sepele tapi perlu kalian ketahui meskipun peralatan elektronik kalian tidak sedang digunakan tapi peralatan tersebut masih mengkonsumsi listrik. Oleh sebab itu, alangkah baiknya jika peralatan seperti TV, komputer, kipas angin dan sebagainya dicabut aliran listriknya ketika tidak digunakan.

Lebih baik kalian memasang dan mencabut dari steker langsung dari pada kalian harus membayar listrik lebih mahal. Jika kalian tidak percaya, maka kalian bisa mencobanya dan bandingkan tagihan listrik ketika kalian mencabut peralatan listrik dari steker dengan yang tidak.

2. Lebih bijaksana membeli baju

Ternyata baju yang selama ini kalian gunakan juga bisa menyebabkan pencemaran lingkungan. Apalagi jika digunakan secara berlebihan. perlu kalian sadari jika sebuah kaos tentu membutuhkan sumber daya yang sangat banyak agar bisa menjadi pakaian yang kalian gunakan. Bayangkan berapa banyak limbah beracun yang tercipta.

Sayangnya, industri fast fashion yang semakin populer menjadikan masyarakat sering sekali membeli pakaian tanpa mempertimbangkan dampak buruknya terhadap lingkungan. Oleh sebab itu, mulai sekarang kalian bisa mencoba membeli baju-baju bekas yang masih layak pakai. Jangan salah, meski bekas tapi banyak thrift shop yang menyediakan baju bekas dari merek-merek ternama.

3. Meminimalisir penggunaan plastik

Plastik terutama plastik sekali pakai saat ini sudah menjadi permasalahan serius. Tidak hanya mencemari laut, tapi plastik juga sudah mulai mencemari tanah dan juga rantai makanan. Oleh sebab itu, mulai sekarang kalian bisa menggantikan plastik sekali pakai dengan material lain yang lebih ramah lingkungan.

Sebagai contoh, alih-alih menggunakan sedotan plastik kalian bisa menggunakan sedotan besi yang bisa dicuci. Selain itu kalian juga bisa menggunakan bungkus makanan ramah lingkungan sebagai pengganti plastik sekali pakai yang umum digunakan pedagang.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *